Final Piala Liga Prancis 2019-2020 dihelat hanya sepekan sebelum laga leg kedua babak 16 besar antara Juventus vs Olympique Lyon di Turin. Rudi Garcia mengatakan, timnya masih punya cukup waktu untuk memikirkan laga tersebut sehingga harus fokus pada final.
“Kami akan memiliki banyak waktu untuk fokus ke Liga Champions setelah pertandingan final ini,” tukas mantan juru taktik AS Roma tersebut.
Jelang laga final, OL mendapat suntikan tenaga dengan pulihnya penyerang andalan Memphis Depay. Pemain asal Belanda itu sudah absen merumput sejak Desember 2019 akibat menderita cedera ligamen. Ia sudah terlihat berlatih bersama rekan-rekan setim di Stade de France.
Sementara itu, PSG dipastikan tampil tanpa Kylian Mbappe. Pemain berusia 21 tahun itu mengalami cedera engkel pada laga Final Coupe de France 2019-2020 kontra Saint-Etienne pekan lalu. Ia diperkirakan absen merumput selama tiga pekan ke depan.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)