Chelsea vs Man City, Owen Prediksi Laga Berakhir Imbang

Ezha Herdanu, Jurnalis
Rabu 24 Juni 2020 20:20 WIB
Michael Owen (Foto: Zimbio)
Share :

LONDON – Michael Owen memberikan prediksi soal big match pekan ke-31 Liga Inggris musim 2019-2020 antara Chelsea melawan Manchester City. Owen memprediksi bahwa laga tersebut bakal berjalan ketat sepanjang 90 menit.

Sebagaimana diketahui, pada tengah pekan ini para pecinta Liga Inggris bakal dimanjakan sebuah laga besar yang mempertemukan Chelsea melawan Man City. Laga tersebut bakal dilangsungkan di Stamford Bridge Stadium, pada Kamis 25 Juni 2020, dini hari WIB.

Jika dibandingkan dengan kekuatan skuad kedua tim, Man City memang lebih diunggulkan untuk bisa meraih kemenangan dari Chelsea. Namun faktor tuan rumah, diyakini akan menambah semangat para pemain Chelsea untuk bisa tampil lebih maksimal di laga tersebut.

Baca Juga: Solskjaer Bicara soal Penampilan Liverpool dan Man City Musim Ini

Owen pun coba memberikan prediksinya soal pertandingan antara Chelsea kontra Man City. Menurut mantan pemain Manchester United dan Liverpool tersebut, laga antara Chelsea melawan Man City akan berlangsung ketat dan berpotensi berakhir tanpa pemenang.

“Setelah mencukur Burnley 5-0, Manchester City menegaskan ke semua orang bahwa mereka tidak akan kendur dari saat ini sampai akhir musim (Liga Inggris 2019-2020),” jelas Owen, seperti dikutip dari Metro, Rabu (24/6/2020).

“Mereka sudah memenangi enam dari tujuh laga terakhirnya lawan Chelsea di seluruh kompetisi, tapi saya pikir kubu Chelsea kini juga terlihat lebih tangguh ketimbang yang sebelum-sebelumnya. Chelsea memperlihatkan karakter bertarung saat ketinggalan lebih dulu lawan Aston Villa dan mereka punya banyak pemain muda menjanjikan plus pemain kaya pengalaman,” lanjutnya.

“Jika ditelaah, kedua tim sama-sama bisa mengancam dari sektor mana saja dan saya benar-benar berpikir kita akan dapat suguhan menarik di Matchday 31. Saya akan memprediksi hasil seri 2-2 yang menghibur,” tuntas pria berusia 40 tahun tersebut.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya