Unggul jumlah pemain membuat Vietnam lebih nyaman mengendalikan permainan. Hasilnya, di menit ke-44 mereka mencetak gol. Adalah Tien Linh yang mencatatkan namanya di papan skor lewat sepakan keras yang tak bisa dibendung kiper UEA, Khalid Eisa. Vietnam pun memimpin 1-0.
Pada babak kedua, Vietnam kembali menampilkan permainan menyerang, mengingat mereka tengah berada di atas angin. Beberapa peluang berhasil dikreasikan skuad besutan Park Hang-Seo itu, meski sayangnya tak ada yang berujung gol. Pada akhirnya, Vietnam menutup pertandingan dengan kemenangan 1-0 atas UEA.
Susunan Pemain:
Timnas Vietnam: Van Lam, Duy Manh, Que Ngoc Hai, Bui Tien Dung, Trong Hoang, Hung Dung, Tuan Anh, Van Hau, Quang Hai, Tien Linh, Van Toan
Timnas UEA: Khalid Eisa - Mohamed Almenhali, Khalifa Alhammadi, Walid Abbas, Yousef Al Hammadi, Hamdan Al Kamali, Abdalla Ramadan, Bandar Al Ahbabi, Zayed Alameri, Jassim Yaqoob Salman, Khalfan Mubarak Al Rezzy
(Fetra Hariandja)