Australia Tertarik Kerja Sama dengan Indonesia untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia 2034

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Kamis 27 Juni 2019 22:11 WIB
Trofi Piala Dunia. (Foto: FIFA)
Share :

Karena itu, berdasarkan hal tersebut Australia dan Indonesia percaya diri bisa bekerja sama untuk menggelar Piala Dunia 2034. Pihak Federasi Sepakbola Australia (FFA) sendiri sudah bertemu dan berbicara dengan Persatuan Seluruh Sepakbola Indonesia (PSSI) untuk membicarakan itu semua.

“Federasi Sepak Bola Australia mengonfirmasi telah berdiskusi dengan Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) mengenai kemungkinan bersama-sama mengajukan diri jadi tuan rumah Piala Dunia 2034. Pengajuan tuan rumah bersama Australia-Indonesia juga didiskusikan pada pekan lalu dalam pertemuan petinggi AFF di Laos,” terang pernyataan resmi FFA, dikutip dari Fox Sport, Jumat (28/6/2019).

Sebelumnya pun, pihak PSSI sudah menyatakan memang ada pembicaraan dengan FFA. Seperti yang dikatakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, pembicaraan itu mengenai peluang Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Bola lainnya