Luis Suarez Rayakan Kemenangan Ajax atas Madrid

Ramdani Bur, Jurnalis
Rabu 06 Maret 2019 13:51 WIB
Ajax lolos ke perempatfinal Liga Champions 2018-2019 setelah menyingkirkan Real Madrid. (Foto: @ChampionsLeague)
Share :

BACA JUGA: Cristiano Ronaldo dan Madrid bak Simbiosis Mutualisme

Saat itu dari 159 pertandingan bersama Ajax, Suarez mengoleksi 111 gol dan 68 assist. Catatan itu membuat Suarez digaet Liverpool pada bursa transfer musim dingin 2011. El Pistolero –julukan Suarez– didatangkan Liverpool untuk menggantikan posisi Fernando Torres yang pindah ke Chelsea.

Terlepas dari itu, keberhasilan Ajax menyingkirkan Madrid jelas prestasi luar biasa. Sebab untuk pertama kalinya di era Liga Champions, Ajax mengalahkan Madrid. Hebatnya, kemenangan pertama mereka langsung menyingkirkan Madrid dari kompetisi favorit mereka.

Sekadar diketahui, Madrid saat ini tercatat sebagai klub tersukses di Liga Champions dengan koleksi 13 trofi. Bahkan, jumlah trofi Madrid jauh mengungguli AC Milan yang menempati posisi dua peraih gelar terbanyak Liga Champions dengan koleksi tujuh buah.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita Bola lainnya