Selain keberuntungan, Ten Hag juga merasa para pemainnya kurang menjaga fokus hingga akhir laga. Alhasil, Madrid bisa menemukan celah sehingga dua gol dapat mereka sarangkan ke gawang Ajax. Laga pun berakhir dengan kemenangan Madrid 2-1. Kini, Ten Hag memastikan kesalahan-kesalahan tersebut tidak akan kembali terulang saat mereka melakoni laga leg kedua di markas Madrid pada 6 Maret 2019.
“Satu-satunya poin yang harus dikritik adalah kurangnya keberuntungan kami. Kami seharusnya melakukannya dengan lebih baik, maka kami akan mencetak satu atau lebih gol,” ujar Ten Hag, sebagaimana dikutip dari Fox Sport Asia, Kamis (14/2/2019).
“Hal negatif lainnya adalah kami harus tetap fokus sampai akhir. Jika Anda membuat kesalahan kecil, tim seperti Real Madrid tidak berbelas kasih dan akan menghukum Anda karenanya. Itu yang terjadi malam ini,” tukasnya.
(Djanti Virantika)