“Bermain di 600 pertandingan bersama Real Madrid tidak mudah,” ujar Santiago Solari, dilansir dari Goal, Rabu (13/2/2019).
“Sejarah hebat Real Madrid menancap kuat pada karakternya. Kami berharap dia bisa bermain di lebih banyak pertandingan untuk Real Madrid,” imbuh pelatih berusia 42 tahun itu.
Sergio Ramos punya kesempatan emas untuk menghiasi catatannya tersebut dengan kemenangan. Sebab, Real Madrid tengah dalam tren positif dengan tidak terkalahkan dalam tujuh partai terakhir, sedangkan Ajax Amsterdam menelan dua kekalahan dari tiga pertandingan terakhirnya.
(Fetra Hariandja)