LONDON – Dua raksasa Premier League, Arsenal dan Manchester United masih terus melanjutkan aktifitas belanja mereka di meja transfer musim panas ini. Kedua klub bahkan terlibat dalam persaingan mendatangkan midfielder Glasgow Celtic, Victor Wanyama.
Baik Arsenal dan United tertarik dengan talenta pemain berkebangsaan Kenya tersebut. Keduanya bahkan telah menyiapkan tujuh juta pounds untuk menggodanya. Lebih lanjut masing-masing klub mengirim pemandu bakat mereka untuk menyaksikan Wanyama saat Celtic bertemu Cadiz di kualifikasi Liga Champions, Kamis (2/8/2012), waktu setempat.
Meski tergolong belia, namun, Wanyama merupakan pemain vital bagi Celtic. Ia berhasil musim impresif selama kompetisi musim lalu, total ia telah mengoleksi empat gol dalam 29 pertandingan bersama Celtic.
Seperti dilansir Daily Mail, Rabu (1/8/2012), selain Setan Merah dan The Gunners, New Emerging Force Premier League, Queens Park Rangers juga dikabarkan meminati pemain berusia 21 tahun tersebut.
(Fitra Iskandar)