Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Masuki Era Baru Bersama John Herdman, Erick Thohir Serukan Dukungan Penuh untuk Garuda

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Selasa, 13 Januari 2026 |19:49 WIB
Masuki Era Baru Bersama John Herdman, Erick Thohir Serukan Dukungan Penuh untuk Garuda
Ketum PSSI,Erick Thohir bersama pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman. (Foto: Instagram/erickthohir)
A
A
A

JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, secara resmi memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih baru Timnas Indonesia dalam sebuah prosesi yang menandai dimulainya babak baru sepak bola Tanah Air. Demi menciptakan skuad yang lebih tangguh dan kompetitif di kancah internasional, Erick menekankan pentingnya sinergi dan dukungan total dari seluruh pemangku kepentingan sepak bola nasional.

Sebagaimana diketahui, Herdman sudah tiba di Indonesia sejak Sabtu 10 Januari 2026 lalu. Lalu, juru taktik asal Inggris itu baru diperkenalkan secara resmi ke publik pada Selasa (13/1/2026) di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat.

Erick Thohir mengatakan saat ini seluruh elemen sepak bola Indonesia bersatu untuk mendukung kerja John Herdman. Dia menilai sosok itu membawa aura positif untuk Timnas Indonesia.

1. Menghargai Proses Menuju Tim yang Kompetitif

"Saya mengharapkan dukungan maksimal dari para pemain, pengurus, dan juga pecinta sepak bola nasional yang mau menghargai proses pembentukan Timnas agar makin kompetitif,” ujar Erick Thohir di Jakarta, Selasa (13/1/2026).

John Herdman menegaskan Timnas Indonesia layak main di Piala Dunia Okezone
John Herdman menegaskan Timnas Indonesia layak main di Piala Dunia Okezone

Pria yang juga menjabat Menteri BUMN itu meyakini visi dan pengalaman Herdman akan terwujud optimal dengan sinergi dan dukungan penuh dari semua pihak. Dia menyampaikan apresiasi mendalam atas sambutan positif dari media, pengurus PSSI, dan pecinta sepak bola sejak nama John Herdman pertama kali mencuat sebagai kandidat pelatih Timnas.

 

“Ini adalah momen di mana PSSI dan sepak bola Indonesia masuk ke era baru, ditangani pelatih seperti John Herdman,” sambung Erick Thohir.

2. Proyeksi Jangka Panjang dan Kalender Timnas 2026

John Herdman siap angkat prestasi Timnas Indonesia Okezone
John Herdman siap angkat prestasi Timnas Indonesia Okezone

Mantan pelatih Timnas Kanada itu dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Tak hanya menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia level senior, dia juga akan memimpin skuad U-23 untuk sinkronisasi prestasi antar-usia.

Herdman sudah ditunggu sejumlah agenda pada 2026 ini. Terdekat, Timnas Indonesia akan tampil di FIFA Series pada 23–31 Maret 2026. Kemudian dilanjutkan agenda FIFA Matchday pada Juni, September, Oktober, dan November, serta Piala AFF 2026 yang dijadwalkan berlangsung mulai 25 Juli 2026.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement