Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

John Herdman Kontak 60 Pemain Timnas Indonesia Jelang FIFA Series 2026, Siapa Saja?

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 13 Januari 2026 |12:08 WIB
John Herdman Kontak 60 Pemain Timnas Indonesia Jelang FIFA Series 2026, Siapa Saja?
John Herdman sudah kontak 60 pemain Timnas Indonesia. (Foto: X/TimnasIndonesia)
A
A
A

JOHN Herdman mengaku telah mengontak 60 pemain berlabel Timnas Indonesia. Ia melakukan kontak sebagai sinyal siap berkolaborasi dengan pemain-pemain yang ada jelang turun di FIFA Series 2026 pada 23-31 Maret 2026.

FIFA Series 2026 akan menjadi event pertama John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia. Sejauh ini baru St Kitts and Nevis yang dipastikan bermain di FIFA Series 2026 Indonesia.

John Herdman menegaskan Timnas Indonesia layak main di Piala Dunia. (Foto: Andika Rachmansyah/Okezone)
John Herdman menegaskan Timnas Indonesia layak main di Piala Dunia. (Foto: Andika Rachmansyah/Okezone)

“Kami memiliki peluang yang sangat baik pada Maret (FIFA Series 2026) untuk mengambil langkah kami bersama-sama. Saya telah menghubungi lebih dari 60 pemain untuk memberi tahu bahwa saya ada di sini,” kata John Herdman dalam konferensi pers yang digelar di Jakarta, Selasa (13/1/2026).

1. Amati Pemain-Pemain Indonesia

John Herdman bersama asisten pelatih terpilih Cesar Meylan, sudah mulai bekerja. Ia akan mengamati pemain-pemain mana saja yang cocok membela Timnas Indonesia.

“Saya sedang mengamati dan membangun tim ini bersama Dr. Cesar Meylan,” tegas John Herdman.

2. Berambisi Cetak Sejarah di Timnas Indonesia

Baru juga menjabat, John Herdman siap mencetak dua sejarah bersama Timnas Indonesia. Pertama, ia ingin meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia untuk pertama kalinya (Memakai nama Indonesia, bukan Hindia Belanda).

 

Sejarah lainnya adalah meloloskan Timnas Indonesia ke perempatfinal Piala Asia 2027. Ia optimistis bisa melakukannya bersama skuad Garuda.

John Herdman siap angkat prestasi Timnas Indonesia Okezone

“Namun, yang paling penting adalah untuk rakyat, untuk para penggemar. Ketika saya melihat peluang Indonesia, saya merasa sangat yakin bahwa kelompok penggemar ini, masyarakat ini, pantas berada di panggung tertinggi sepakbola dunia,” tegas John Herdman.

“Piala Asia ini penting bagi Indonesia karena secara talenta, kita memiliki talenta cukup baik di region ini. Kami punya kesempatan besar untuk menciptakan sejarah karena ini turnamen yang memiliki kemiripan dengan CONCACAF,” tutup pelatih asal Inggris berusia 50 tahun ini.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement