Timnas Indonesia U-17 yang tergabung dalam Grup H bersama Brasil, Honduras, dan Zambia, telah merilis 21 nama pemain yang dipilih pasca-seleksi ketat di Dubai. Pemain kunci seperti Zahaby Gholy dan kolega kini diharapkan mampu memanfaatkan pengalaman TC untuk tampil maksimal di ajang yang berlangsung pada 3 hingga 27 November 2025 mendatang.
Laga melawan Brasil pada 7 November 2025 diprediksi menjadi salah satu pertandingan paling ditunggu dan akan menguji seberapa jauh perkembangan Timnas Indonesia U-17 di level internasional.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Timnas Brasil U-17 di Piala Dunia U-17 2025:
Jumat, 7 November 2025, pukul 22.45 WIB (Live SCTV/Indosiar)
(Rivan Nasri Rachman)