MALANG – Jadwal siaran langsung Arema FC vs Persib Bandung di Super League 2025-2026 sudah diketahui. Singo Edan mengusung motivasi tinggi jelang menjamu sang juara bertahan.
Laga Arema FC vs Persib Bandung itu merupakan pekan keenam Super League 2025-2026. Duel dijadwalkan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin (22/9/2025) pukul 15.30 WIB.

Pelatih Arema FC Marcos Santos menyatakan, kekalahan melawan Dewa United memang mempengaruhi persiapan timnya. Tapi sejauh ini semua berjalan bagus dan sesuai keinginannya.
"Persiapan minggu ini berjalan dengan baik, melihat hasil terakhir kami menelan kekalahan. Kami harus merespon kekalahan itu demi para suporter," kata Santos, saat konferensi pers, dikutip Senin (22/9/2025).
Pihaknya termotivasi untuk bisa mengalahkan juara bertahan Super League sebanyak dua kali beruntun. Makanya, ia meminta anak asuhnya untuk bekerja keras dan bermain lepas demi meraih kemenangan.
"Tidak ada yang lebih baik daripada pertandingan besar melawan juara bertahan saat ini dan dua kali. Semoga kami bisa kembali meraih kemenangan di liga. Jadi, persiapan kami sangat baik, terlepas dari hasil kemarin," jelas Santos.

Di sisi lain bek tengah FC Yann Motta Pinto mengungkapkan, pelatih telah menyiapkan skema terbaik untuk menghentikan langkah Maung Bandung. Seluruh pemain sendiri sudah siap dengan pertandingan melawan Persib.
"Kami siap untuk pertandingan besok (Senin), kami mulai membicarakan pertandingan melawan tim besar. Jadi persiapannya luar biasa, ini pertandingan sangat penting bagi kami. Semua orang sudah siap," kata Yann Motta.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Arema FC vs Persib Bandung di Super League 2025-2026:
Senin (22/9/2025) pukul 15.30 WIB – live di Indosiar.
(Wikanto Arungbudoyo)