KISAH miris Thom Haye menarik diulas. Pesepakbola yang dijuluki manusia Rp52 miliar ini jadi satu-satunya pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang pengangguran saat ini.
Thom Haye belum umumkan klub barunya usai dipastikan berpisah bersama Almere City di akhir musim 2024-2025. Padahal, nama pemain andalan Timnas Indonesia itu sempat dikaitkan dengan sejumlah klub.

Thom Haye merupakan salah satu bintang di Timnas Indonesia. Kinerja fantastis selalu ditunjukkannya kala membela skuad Garuda hingga kini masih menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.
Sejak resmi dinaturalisasi pada Maret 2024, Thom Haye kini sudah catatkan 13 caps bersama Timnas Indonesia. Dia pun sudah bukukan 2 gol sejauh ini.
Kiprah manis yang tak hanya ditunjukkan kala membela Timnas Indonesia, tetapi juga di level klub ini, membuat harga pasaran Thom Haye melambung tinggi. Harga pasarannya bahkan pernah menyentuh Rp52 miliar.
Dilansir dari Transfermarkt, harga pasaran Thom Haye tepatnya pernah menyentuh Rp52,14 miliar. Hal itu terjadi pada Maret hingga April 2024.
Sayangnya kini, harga pasaran Thom Haye menurut drastis hingga lebih dari 50 persen. Dilansir dari Transfermarkt, harga pasarannya kini di angka Rp17,38 miliarper 28 Mei 2025.

Bukan hanya harga pasaran yang menurun, Thom Haye alami nasib miris lainnya karena juga berstatus pengangguran saat ini. Pemain berusia 30 tahun itu belum temukan klub baru usai pisah dengan Almere City.
Padahal Thom Haye yang berstatus bebas transfer saat ini, sejatinya sudah dikaitkan dengan beberapa klub, baik di luar dan dalam negeri. Untuk dalam negeri, namanya dikaitkan dengan Persija Jakarta. Sementara dengan klub luar negeri, ada OGC Nice yang sempat diisukan bakal jadi pelabuhan barunya.
Kini, Thom Haye pun jadi satu-satunya pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang berstatus tanpa klub. Sebelumnya, ada beberapa pemain yang berpisah dengan klubnya usai musim 2024-2025 berakhir. Tetapi, satu per satu pemain telah umumkan tim barunya.
Teranyar, Justin Hubner bergabunh ke klub Belanda, Fortuna Sittard, usai berpisah dengan Wolverhampton Wanderers. Kabar gabungnya Hubner ke Fortuna Sittard diketahui lewat unggahan di akun Instagram pribadinya.
Menarik kini menantikan kelanjutan karier Thom Haye. Akankah dia umumkan klub barunya dalam waktu dekat?
(Djanti Virantika)