Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Saddil Ramdani Dicoret, Ini Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Patrick Kluivert untuk Laga Lawan Australia dan Bahrain?

Ramdani Bur , Jurnalis-Jum'at, 28 Februari 2025 |07:16 WIB
Saddil Ramdani Dicoret, Ini Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Patrick Kluivert untuk Laga Lawan Australia dan Bahrain?
Saddil Ramdani gagal masuk skuad Timnas Indonesia pada Maret 2025. (Foto: Instagram/@saddilramdanii)
A
A
A

SADDIL Ramdani dikabarkan tak masuk proyeksi Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert saat menghadapi Australia (20 Maret 2025) dan Bahrain (25 Maret 2025). Tanda-tanda Saddil Ramdani tidak dibawa untuk laga Maret 2025 terlihat dalam wawancara terbaru yang dijalani eks pemain Persela Lamongan tersebut.

Saat ditanya media Malaysia Harimau Malaya soal peluangnya membela Timnas Indonesia pada Maret 2025, Saddil Ramdani menjawab singkat. “Tidak ada,” kata Saddil Ramdani saat ditanya apakah ada kabar pemanggilan dirinya ke Timnas Indonesia untuk laga Maret 2025.

1. Saddil Ramdani Gagal Comeback

Saddil Ramdani

Hal ini mengindikasikan Saddil Ramdani belum masuk radar Patrick Kluivert. Padahal, Saddil Ramdani tampil lumayan bersama sang klub Sabah FC, musim ini.

Dari 17 pertandingan bersama Sabah FC musim ini, Saddil Ramdani mengemas enam gol dan dua assist. Namun, jika dilihat dari statistiknya, catatan Saddil Ramdani masih kalah dari winger Dewa United, Egy Maulana Vikri.

Egy Maulana Vikri tercatat mengemas 10 gol dan empat assist dari 21 pertandingan Liga 1 2024-2025. Karena itu, Okezone memprediksi Patrick Kluivert condong memanggil Egy Maulana Vikri ketimbang Saddil Ramdani.

Alhasil, Saddil Ramdani harus menahan keinginan comeback-nya ke Timnas Indonesia. Semenjak dicoret dari masa persiapan Piala Asia 2023 pada Januari 2024, Saddil Ramdani belum lagi membela Timnas Indonesia.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement