Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ernando Ari Resmi Perpanjang Kontrak di Persebaya Surabaya, Direktur Operasional Bajul Ijo: Fondasi Musim Depan Akan Sama!

Avirista Midaada , Jurnalis-Senin, 27 Januari 2025 |07:30 WIB
Ernando Ari Resmi Perpanjang Kontrak di Persebaya Surabaya, Direktur Operasional Bajul Ijo: Fondasi Musim Depan Akan Sama!
Ernando Ari resmi perpanjang kontrak di Persebaya Surabaya. (Foto: Persebaya Surabaya)
A
A
A

ERNANDO Ari resmi perpanjang kontrak di Persebaya Surabaya. Direktur Operasional Bajul Ijo -julukan Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi, menegaskan bahwa fondasi timnya pada musim depan masih akan sama.

Ernando Ari sendiri menandatangani kontrak multiyears dengan manajemen Persebaya. Dia memang jadi andalan di tim Persebaya saat ini.

Ernando Ari

1. Ernando Ari Resmi Perpanjang Kontrak

Ernando Ari yang merupakan produk akademi Persebaya U-20 itu resmi memperpanjang masa baktinya di tim kebanggaan masyarakat Surabaya ini. Selama memperkuat Persebaya, dia memang penjaga gawang kelahiran Semarang ini menjadi andalan di bawah mistar.

Ernando sudah bersama Persebaya sejak 2018. Saat itu, ia membela Persebaya U-18. Setahun berselang, ia naik ke Persebaya U-20, bersama Andhika Ramadhani, yang juga akan terus bersama Green Force musim depan.

Pada 2019, Nando -panggilan Ernando Ari- membawa Persebaya U-20 juara Elite Pro Academy. Dalam final, Ernando menjadi pahlawan dengan menggagalkan seluruh eksekutor Barito Putera U-20 dalam drama adu penalti.

 

2. Fondasi Persebaya Surabaya Sama Musim Depan

Ernando Ari tampil brilian di laga Timnas Indonesia vs Vietnam REUTERS

Direktur Operasional Persebaya, Candra Wahyudi, sambut gembira perpanjangan kontrak Ernando Ari. Dia memastikan bahwa fondasi tim akan sama ada musim depan.

Selain Ernando, kata Candra, manajemen juga resmi memperpanjang kontrak multiyears atau lebih dari satu tahun kepada empat pemain. Mereka adalah yakni sang kapten Bruno Moreira, Flavio Silva, Francisco Rivera, dan Malik Risaldi.

Perpanjangan kontrak para pemain tersebut menyusul kontrak ke Andhika Ramadhani, penjaga gawang pelapis Ernando. Menarik menilik kiprah Persebaya ke depan.

"Perpanjangan kontrak Ernando membuat pondasi Persebaya musim ini maupun musim depan akan sama," kata Direktur Operasional Persebaya, Candra Wahyudi, melalui keterangannya pada Sabtu 25 Januari 2025.

"Musim depan, Nando akan terus bersama Bruno, Flavio, Malik, Rivera, Andhika, maupun lainnya," tegasnya.

(Djanti Virantika)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement