Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Piala FA 2024-2025 Semalam: Manchester United Singkirkan Arsenal, Manchester City Pesta Gol

Wikanto Arungbudoyo , Jurnalis-Senin, 13 Januari 2025 |05:24 WIB
Hasil Piala FA 2024-2025 Semalam: Manchester United Singkirkan Arsenal, Manchester City Pesta Gol
Hasil Piala FA 2024-2025 semalam menampilkan kemenangan Manchester United atas Arsenal (Foto: X/@ManUtd)
A
A
A

HASIL Piala FA 2024-2025 semalam sudah diketahui. Dua klub asal Kota Manchester sama-sama meraih kemenangan tetapi dengan cara berbeda.

Sebanyak 10 pertandingan babak ketiga Piala FA 2024-2025 digelar Minggu 13 Januari siang hingga malam waktu setempat. Terdapat beberapa tim divisi teratas yang ikut berlaga.

Manchester City vs Salford City berakhir 8-0 (Foto: X/@ManCity)
Manchester City vs Salford City berakhir 8-0 (Foto: X/@ManCity)

Manchester City menang telak 8-0 atas Salford City di Stadion Etihad. Jomplangnya kualitas kedua kesebelasan membuat tuan rumah bisa memberondong tamunya.

Hattrick James McAtee (62’, 72’, 81’) ditambah brace Jeremy Doku (8’, 69’) memberikan kemenangan. Tiga gol lainnya dihasilkan oleh Divin Mubama (20’), Nico O’Reilly (43’), dan penalti Jack Grealish (49’).

Lalu, Newcastle United menang 3-1 atas Bromley di Stadion St. James’ Park. Southampton menang telak 3-0 atas Swansea City di mana Nathan Tjoe-A-On duduk di bangku cadangan.

Dua tim Premier League lainnya yakni Ipswich Town dan Tottenham Hotspur juga melaju berkat skor identik yakni 3-0. Anak asuh Kieran McKenna menang atas Bristol Rovers sedangkan The Lilywhites mengalahkan Tamworth FC.

 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement