Persebaya Surabaya sendiri tengah bersiap menghadapi laga big match melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), pada 18 Oktober 2024 mendatang pukul 19.00 WIB.
Selang lima hari berikutnya, Bajul Ijo bersiap menghadapi PSM Makassar pada 23 Oktober 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.
Green Force julukan Persebaya, masih nyaman di puncak klasemen sementara hingga pekan 7 Liga 1. Persebaya memperoleh 17 poin, hasil dari lima kali menang dan dua kali imbang, tanpa terkalahkan sama sekali dari 7 laga terakhirnya.
(Rivan Nasri Rachman)