Turnamen Piala Asia U-20 akan digelar di China pada 6 – 23 Februari 2025. Sebanyak 16 tim akan bertanding di turnamen itu, sementara empat tim teratas berhak mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-20 2025 sebagai perwakilan dari Asia.
Di sisi lain, Shin Tae-yong saat ini juga sedang mengawal Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda tergabung bersama Arab Saudi, Australia, Bahrain, China, dan Jepang di Grup C.
Setelah menahan imbang Arab Saudi (1-1) dan Australia (0-0), Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Bahrain dan China. Dua pertandingan tandang itu akan berlangsung pada 10 dan 15 Oktober 2024 mendatang.
(Rivan Nasri Rachman)