Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Maarten Paes Main Lawan Timnas Australia, Ini Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Skuad Socceroos

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 19 Agustus 2024 |18:19 WIB
Maarten Paes Main Lawan Timnas Australia, Ini Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Skuad Socceroos
Maarten Paes (kanan) diharapkan tampil di laga Timnas Indonesia vs Tiimnas Australia. (Foto: Instagram/@maartenpaes)
A
A
A

MAARTEN Paes dikabarkan baru bisa tampil saat Timnas Indonesia menjamu Timnas Australia di matchday kedua Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa 10 September 2024 pukul 19.00 WIB. Kabar itu disampaikan pengamat sepakbola Tanah Air, Ronny Pangemanan, berdasarkan informasi dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

“Lawan Arab Saudi Maarten Paes belum bisa bermain. Menurut pak Erick, butuh register (daftar) selama satu bulan. Di saat Paes sudah disahkan kemarin, dan perlu untuk waktu register sehingga tak tersedia untuk laga melawan Arab Saudi,” kata Bung Ropan -sapaan akrab Ronny Pangemanan, Okezone mengutip dari channel YouTube Bung Ropan, Senin (19/8/2024).

Maarten Paes dikabarkan absen lawan Arab Saudi. (Foto: Instagram/@maartenpaes)

(Maarten Paes dikabarkan absen lawan Arab Saudi. (Foto: Instagram/@maartenpaes)

Seperti yang sudah diutarakan di atas, Maarten Paes diprediksi baru bisa tampil melawan Australia. “Arab Saudi lewat, tapi lawan Australia bisa. Jadi debut Maarten Paes ini di Stadion Utama Gelora Bung Karno melawan skuad Socceroos. Informasi ini bukan dari saya, tapi dari pak Ketua,” tegas pria yang dikenal sebagai pandit ini.

Jika kabar di atas benar adanya, pola apa yang akan diturunkan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong? Pelatih 53 tahun itu akan menurunkan formasi 3-4-3.

Posisi penjaga gawang akan ditempati Maarten Paes. Kehadiran kiper FC Dallas ini dibutuhkan Timnas Indonesia menghadapi negara-negara top Asia macam Jepang, Australia, Bahrain, Arab Saudi dan China.

Maarten Paes akan dikawal tiga bek tengah tangguh, yakni Rizky Ridho, Jay Idzes dan Justin Hubner. Nama yang disebut terakhir baru lepas dari skorsing akumulasi kartu, sehingga absen melawan Arab Saudi.

Untuk posisi wing back kanan ada Sandy Walsh dan Calvin Verdonk di posisi sebelahnya. Lanjut ke posisi gelandang sentral ada Thom Haye dan Nathan Tjoe A-On yang tampil oke di laga terakhir kontra Timnas Filipina.

Thom Haye, gelandang andalan Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

(Thom Haye, gelandang andalan Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

Bagaimana untuk lini depan? Ada Marselino Ferdinan (winger kanan), Rafael Struick (winger kiri) dan Ragnar Oratmangoen (penyerang tengah).

Berikut Prediksi line up Timnas Indonesia vs Timnas Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah diperkuat Maarten Paes:

(3-4-3): Maarten Paes; Rizky Ridho, Jay Idzes, Jordi Amat; Sandy Walsh, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Calvin Verdonk; Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement