Seperti diketahui, dalam surat yang AFC rilis kepada PSSI, hanya Justin Hubner yang dilarang tampil melawan Arab Saudi karena akumulasi kartu kuning. Sementara itu, Jordi Amat yang sempat terkena kartu merah melawan Irak, hanya menjalani sanksi larangan bertanding satu pertandingan, tepatnya saat bersua Filipina di laga pamungkas Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kabar kepastian Jordi Amat yang bisa main memperkuat Timnas Indonesia juga disampaikan Nova Arianto selaku asisten pelatih. Dia juga mengatakan kemungkinan besar hanya Justin Hubner yang akan absen.
"Iya Jordi Amat (bisa main)," kata Nova dalam keterangannya, Rabu 14 Agustus 2024.
"Hanya justin. Kalau di surat (dari AFC), hanya Justin yang absen," ucap juru taktik yang juga menjabat sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-17 ini.