Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil PSIS Semarang vs Sabah FC di RCTI Premium Sports 2024: Menang 2-1, The Rhinos Sabet Posisi 3

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Minggu, 02 Juni 2024 |19:07 WIB
Hasil PSIS Semarang vs Sabah FC di RCTI Premium Sports 2024: Menang 2-1, <i>The Rhinos</i> Sabet Posisi 3
PSIS Semarang takluk 1-2 dari Sabah FC di perebutan posisi tiga RCTI Premium Sports 2024 (Foto: Instagram/@psisfcofficial)
A
A
A

JAKARTA – Hasil PSIS Semarang vs Sabah FC di RCTI Premium Sports 2024 sudah diketahui. Duel di Stadion JIS (Jakarta International Stadium), Minggu (2/6/2024) sore WIB, itu berakhir 2-1 untuk The Rhinos.

Muhammad Jafri (39’) dan Mohd Irfan Bin Fazail (80’) sukses memberi kemenangan bagi Sabah FC. Sementara, PSIS hanya sanggup membalas lewat Habil Abdillah (60’).

Sabah FC vs Selangor FC

Jalannya Pertandingan

Kedua kesebelasan langsung tancap gas sejak menit awal. The Rhinos sempat mendapat peluang terbaiknya di menit ke-5 lewat sontekan Haramlambos Stamboulidis yang masih membentur tiang gawang PSIS Semarang.

Setelah itu, kedua kesebelasan terus jual beli serangan untuk mencetak gol keunggulan. Namun sampai pertandingan memasuki menit ke-25, belum ada juga gol yang tercipta.

Laskar Mahesa Jenar mendapat peluang di menit ke-30 lewat tendangan Tri Setiawan yang masih terlalu pelan. Sementara, Sabah FC juga kerap meebar ancaman ke gawang PSIS Semarang.

The Rhinos akhirnya membuka keran gol pada menit ke-39 lewat sontekan Muhammad Jafri. Tak ada gol yang kembali tercipta sampai peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan babak pertama dibunyikan. Sabah FC unggul sementara 1-0 atas PSIS Semarang.

Usai turun minum, kedua kesebelasan tidak menurunkan ritme permainannya. Baik PSIS Semarang dan Sabah FC terus melancarkan serangan demi serangan untuk mencetak gol.

Akhirnya serangan PSIS Semarang membuahkan hasil manis di menit ke-60. Sontekan Habil Abdillah sukses membawa Laskar Mahesa Jenar menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement