Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tak Peduli Catatan Buruk Arsenal di Old Trafford, Mikel Arteta Optimis The Gunners Bakal Permalukan Manchester United

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Minggu, 12 Mei 2024 |20:00 WIB
Tak Peduli Catatan Buruk Arsenal di Old Trafford, Mikel Arteta Optimis <i>The Gunners</i> Bakal Permalukan Manchester United
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. (Foto: Reuters)
A
A
A

MANCHESTER Arsenal diketahui memiliki catatan buruk tiap kali bermain di kandang Manchester United, yakni di Stadion Old Trafford. Menariknya, rekor buruk itu tak membuat pelatih Arsenal, Mikel Arteta ketakutan.

Malahan Arteta cukup percaya diri Arsenal mampu menang di kandang Man United. Sebab ia merasa sejauh ini anak buahnya kerap memetik kemenangan di stadion yang dikenal sulit untuk menang.

Seperti diketahui, Arsenal akan melawat ke markas Man United di Stadion Old Trafford pada Minggu (12/5/2024) pukul 22.30 WIB. Ini merupakan laga yang penting bagi kedua kesebelasan, khususnya The Gunners yang sedang dalam perburuan mahkota Liga Inggris 2023/2024.

Namun begitu, Arsenal dibayangi rekor buruk tiap kali melawan Man United di Old Trafford. Diketahui, The Gunners hanya mampu meraih empat kemenangan dari 31 lawatan mereka ke stadion berjuluk Theatre of Dreams tersebut.

Mikel Arteta

Walau punya catatan minor, tapi harus diakui kalau Arsenal saat ini telah berkembang pesat di bawah asuhan Arteta. Juru taktik asal Spanyol itu pun tak menampik catatan historis tersebut. Oleh karenanya, dia meminta Kai Havertz cs untuk tampil sebaik mungkin untuk meraih kemenangan atas Man United di Old Trafford.

“Setiap pertandingan memiliki konteks yang berbeda,” tutur Arteta, dilansir dari situs resmi Arsenal, Minggu (12/5/2024).

“Kami tahu kesulitan dan sejarahnya jika Anda melihat apa yang telah kami lakukan di sana, jadi kami harus tampil sebaik mungkin untuk mendapatkan hak memenangkan pertandingan,” sambungnya.

Lebih lanjut, Arteta mengungkapkan kualitas yang dimiliki Man United akan membuat anak asuhnya kesulitan mencuri kemenangan. Tapi, dia cukup yakin Arsenal bisa meraih kemenangan dengan rentetan hasil manis yang mereka raih sejauh musim ini.

“Kesulitannya adalah kualitas lawan, kualitas individu dan manajer. Ini memberikan banyak tantangan namun kami telah berada di stadion yang sangat sulit musim ini dan melakukannya dengan sangat baik sehingga mudah-mudahan kami dapat melakukan hal yang sama pada hari Minggu,” ungkap Arteta.

Wajib hukumnya untuk Arsenal mencuri kemenangan di markas Setan Merah -julukan Man United. Pasalnya, mereka saat ini duduk di posisi dua dengan koleksi 83 poin, terpaut dua angka saja dari Man City yang berada di puncak. The Gunners setidaknya harus menyapu bersih dual aga sisa yang ada guna menjaga asa raih trofi juara Liga Inggris musim ini.

Arsenal

Sementara laga ini juga penting bagi kubu Setan Merah setelah dipecundangi Crystal Palace di pekan sebelumnya. Apalagi saat ini Man United sedang duduk di posisi delapan dan terpaut tiga angka dari Chelsea yang berada di urutan tujuh dan Newcastle di peringkat enam.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement