Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Media Malaysia Utak-Atik Faktor yang Bikin Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat Drastis

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Jum'at, 12 April 2024 |08:23 WIB
Media Malaysia Utak-Atik Faktor yang Bikin Ranking FIFA Timnas Indonesia Melesat Drastis
Timnas Indonesia mengalami kenaikan drastis di ranking FIFA (Foto: PSSI)
A
A
A

Pasukan Shin Tae-yong tercatat naik sebanyak delapan peringkat. Timnas Indonesia sendiri tercatat mengemas sebanyak 30.04 poin yang membawa mereka naik ke urutan 134 dunia.

Sekadar diketahui, dua kemenangan atas Timnas Vietnam membuat skuad Garuda mendapatkan tambahan 30,04 poin di ranking FIFA. Timnas Indonesia tampil perkasa dengan mengalahkan Vietnam 1-0 di SUGBK pada 21 Maret lalu.

Kemudian, Marselino Ferdinan dan rekan-rekan juga kembali meraih kemenangan saat bertamu ke My Dinh Stadium. Pada laga tandang tersebut, Timnas Indonesia menang telak dengan skor akhir 3-0.

Dua kemenangan tersebut membuat Timnas Indonesia meraih perolehan poin cukup banyak. Tambahan poin ini bahkan menjadi yang paling banyak didapat Timnas Indonesia dalam satu FIFA Matchday.

(Admiraldy Eka Saputra)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement