MEGABINTANG Liverpool, Mohamed Salah, mengutuk serangan Israel ke Palestina. Tiga kali top skor Liga Inggris itu melihat kondisi di Palestina, khususnya di Gaza sangat memprihatinkan.
Karena itu, pesepakbola asal Mesir itu meminta para pemimpin dunia segera bergerak. Ia tak mau semakin banyak korban meninggal dunia karena aksi brutal zionis Israel.

“Tak selalu mudah berbicara di saat seperti ini. Ada terlalu banyak kekerasan dan kebrutalan yang memilukan hati. Peningkatan ketegangan dalam beberapa minggu terakhir di Gaza sangat mengerikan untuk dilihat,” buka Mohamed Salah dalam video yang diunggah di akun Twitter-nya, Okezone mengutip dari Mirror.
“Semua kehidupan adalah suci dan harus dilindungi. Aksi kejam ini harus dihentikan. Banyak keluarga yang terpecah belah,” lanjut eks pemain AS Roma ini.
Mohamed Salah paham betul kondisi di Palestina sekarang. Sebab, Palestina berbatasan langsung dengan negaranya, Mesir.
“Kondisi masyarakat di sana sangat memprihatinkan. Pemandangan rumah sakit tadi malam sangat mengerikan. Masyarakat Gaza sangat membutuhkan makanan, air dan pasokan medis,” tegas winger 31 tahun ini.