"Anda hanya boleh meminta maaf jika Anda melakukan kesalahan dengan sengaja," sambungnya.
Di sisi lain, Pioli justru mengakui bahwa Inter Milan adalah tim yang sangat kuat. Oleh karena itu, AC Milan perlu melakukan evaluasi atas rentetan hasil minor di laga derby ini.
"Inter kuat, itu tidak mengejutkan, tapi hasil ini terlalu berat mengingat performa kami,” kata pelatih berkepala plontos itu.
"Anda berbalik dan melihat apa yang Anda inginkan. Kami kalah dalam lima derby dan akan berusaha tampil lebih baik," tukasnya.
(Reinaldy Darius)