Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Eks Penyerang Liverpool Roberto Firmino Resmi Gabung Klub Arab Saudi Al Ahli FC

Maulana Yusuf , Jurnalis-Rabu, 05 Juli 2023 |06:50 WIB
Eks Penyerang Liverpool Roberto Firmino Resmi Gabung Klub Arab Saudi Al Ahli FC
Roberto Firmino resmi gabung Al Ahli (Foto: Twitter/ALAHLI_FC)
A
A
A

MANTAN penyerang Liverpool, Roberto Firmino, resmi gabung klub Arab Saudi, Al Ahli FC. Kepindahan pemain 31 tahun asal Brasil itu diumumkan langsung oleh Al Ahli FC di akun Twitter resminya.

"Bobby (sapaan akrab Roberto Firmino) ada di sini! Welcome Firmino," tulis Al Ahli FC di akun Twitter resminya, Rabu (5/7/2023).

Roberto Firmino

Dengan demikian, eks bomber Liverpool itu telah resmi menjadi milik Al Ahli FC. Menurut laporan BBC, Roberto Firmino direkrut oleh Al Ahli FC dari The Reds -julukan Liverpool- dengan kesepakatan kontrak tiga tahun.

Penyerang Brasil berusia 31 tahun itu adalah agen bebas setelah kontraknya dengan Liverpool berakhir pada akhir musim lalu. Selama membela Liverpool, Roberto Firmino mencetak 111 gol dalam 362 pertandingan setelah bergabung dari Hoffenheim pada 2015.

Roberto Firmino juga membentuk trio penyerang yang menghancurkan bersama Mohamed Salah dan Sadio Mane dengan membantu Liverpool memenangkan Liga Champions pada 2019, Liga Inggris pada 2020, serta Piala FA dan Piala Liga pada 2022.

Roberto Firmino juga mencetak satu- satunya gol di perpanjangan waktu saat Liverpool mengalahkan Flamengo untuk memenangkan Piala Dunia Klub FIFA untuk pertama kalinya pada Desember 2019. Dia bisa dibilang salah satu legenda The Reds.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement