Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bayern Munich Dikabarkan Siap Tebus Klausul Pelepasan Kim Min-jae dari Napoli, Manchester United Ketikung?

Dimas Khaidar , Jurnalis-Jum'at, 16 Juni 2023 |03:16 WIB
Bayern Munich Dikabarkan Siap Tebus Klausul Pelepasan Kim Min-jae dari Napoli, Manchester United Ketikung?
Bayern Munich serius ingin datangkan Kim Min-jae dari Napoli (Foto: Reuters)
A
A
A

KLUB raksasa Liga Jerman, Bayern Munich dikabarkan siap menebus klausul pelepasan Kim Min-jae dari Napoli. Kabar tersebut disiarkan jurnalis Italia, Gianluca Di Marzio.

Gianluca Di Marzio mengatakan bahwa Bayern Munich masuk dalam perburuan Kim Min-jae dan langsung mengungguli Manchester United. Dia menjelaskan jika tim berjuluk Die Roten itu serius untuk mendapatkan jasa bek berpaspor Korea Selatan tersebut.

Kim Min-jae

Bahkan, Gianluca Di Marzio menegaskan jika Bayern Munich siap menebus klausul pelepasan Kim Min-jae dari Napoli. Bayern Munich pun disebut sudah bernegosiasi dengan pihak Napoli untuk segera mendaratkan Kim Min-jae di Allianz Arena.

“Bayern Munich saat ini berada di posisi terdepan untuk penandatanganan Kim Min-jae di sesi bursa transfer ini,” kata Gianluca Di Marzio, dikutip dari gianlucadimarzio.com, Jumat (16/6/2023).

“Negosiasi sedang berjalan dan dapat berjalan dengan cara yang konkret. Bayern Munich sangat menginginkan bek Napoli tersebut, dan siap membayar klausul pelepasan,” lanjutnya.

Sebelumnya, Kim Min-jae santer dikaitkan dengan Manchester United. Setan Merah -julukan Manchester United- diketahui telah memantau Kim Min-jae sejak lama dan telah memasukkan nama sang pemain dalam daftar buruan sejak Oktober 2022 lalu.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement