“Ramadhan Sananta ketawa mulu lihat Fachruddin,” kata @ikatancintafans.
“Kapten mah sendiri aja,” komen @cirengmerecon.
“Kasihan kapten,” cuit @suryavanhouten.
Kendati demikian, Fachruddin Aryanto merupakan pemain vital di lini belakang Timnas Indonesia. Dia mampu menjadi tembok kukuh ketika bermain bersama dua pemain naturalisasi yakni Jordi Amat dan Elkan Baggott.
Diharapkan, performa Fachruddin Aryanto bisa membawa Timnas Indonesia meraih kemenangan atas Burundi. Sebab, kemenangan akan sangat berpengaruh dalam meningkatkan posisi Skuad Garuda di ranking FIFA yang saat ini berada di posisi ke-151.
(Dimas Khaidar)