Share

Shin Tae-yong Minta Bantuan Indra Sjafri soal Izin Klub Buat Timnas Indonesia U-20

Cita Najma Zenitha, Jurnalis · Rabu 22 Maret 2023 05:01 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 22 51 2785413 shin-tae-yong-minta-bantuan-indra-sjafri-soal-izin-klub-buat-timnas-indonesia-u-20-czqRXJqyb9.jpg Shin Tae-yong minta bantuan Indra Sjafri soal izin klub buat Timnas Indonesia U-20. (Foto: PSSI)

SHIN Tae-yong minta bantuan Indra Sjafri soal izin klub buat Timnas Indonesia U-20. Pelatih Timnas Indonesia U-20 itu mengaku kesulitan memanggil pemain terbaiknya untuk melakukan pemusatan latihan (TC).

Jelang Piala Dunia U-20 2023, Shin Tae-yong memanggil sekira 29 pemain untuk melakukan TC. Namun hingga saat ini Shin Tae-yong mengalami kendala karena beberapa klub tidak ingin melepas pemainnya.

Kejadian serupa sempat terjadi pada Piala Asia U-20 2023. Dua klub Liga 1 ogah-ogahan melepas pemainya.

Seperti Persib Bandung yang awalnya hanya melepas Robi Darwis dan masih mempertahankan Kakang Rudianto dan serta Ferdiansyah. Lalu ada Persija Jakarta yang sempat menahan lama para anak asuhnya.

Shin Tae-yong pun tidak ingin Piala Dunia U-20 2023 sama seperti yang terjadi pada Piala Asia U-20 2023. Tanpa skuad yang lengkap tentunya Shin Tae-yong akan kesulitan membentuk tim yang sempurna.

Shin Tae-yong

Karena itu Shin Tae-yong minta bantuan Indra Sjafri soal izin klub buat Timnas Indonesia U-20. Sebagai Direktur Teknik PSSI, Indra jelas memiliki kekuatan untuk merayu klub-klub Liga 1 yang masih menahan para pemain muda yang sudah dipanggil membela Timnas Indonesia U-20

Shin Tae-yong berharap Indra Sjafri bisa berkoordinasi dengan klub dengan baik. Dia juga berharap perizinan tidak lagi menjadi permasalahan.

Follow Berita Okezone di Google News

Sebab pada turnamen Piala Dunia U-20 2023 mendatang Shin Tae-yong ingin mempersiapkan pertandingan dengan maksimal. Pelatih Timnas Indonesia U-20 itu bahkan mengaku stress karena sulitnya perizinan.

โ€œSaya minta tolong agar tak lagi terjadi situasi TC seperti sebelum berangkat ke Uzbekistan itu sangat sulit bagi timnas dan saya juga jadi saya benar-benar minta tolong agar tak terjadi kedua kalinya seperti itu. Dan disebelah saya ada coach Indra Sjafri, jadi tolong bantuannya biar bis koordinasi baik dengan klub Indonesia biar saya juga tidak terlalu stres.โ€ ujar Shin Tae-yong kepada media, Rabu (22/3/2023).

Jika memiliki skuad yang lengkap, Shin Tae-yong berjanji mempersiapkan Piala Dunia U-20 2023 lebih matang. Ia akan berusaha supaya Timnas Indonesia mampu bersaing di pentas dunia.

โ€œDari sekarang harus mempersiapkan tim lebih matang lagi, kalau begitu pasti bisa mendapatkan prestasi dan hasil yang baik sesuai keinginan para fans sepak bola Indonesia sekarang. Dari sekarang saya benar-benar minta tolong untuk semua klub bair bisa lepas pemain timnas itu saja.โ€ jelasnya.

Indra Sjafri

Shin Tae-yong melakukan pemusatan pelatihan di Jakarta pada 20 Maret-1 April 2023. Pemusatan latihan akan berlanjut di Korea Selatan pada 2-20 April 2023.

Piala Dunia U-20 2023 yang berlangsung di Indonesia pun akan dihelat pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023.

Demikian Shin Tae-yong minta bantuan Indra Sjafri soal izin klub buat Timnas U-20 Indonesia.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini