Semifinal Liga Champions 2022-2023 akan dimainkan pada bulan April mendatang. Leg pertama akan digelar pada 11-12 April 2023, sedangkan leg kedua dimainkan sepekan kemudian, yaitu 18-19 April 2023.
Real Madrid dipertemukan dengan Chelsea yang merupakan salah satu laga menarik untuk dinantikan. Demikian pula dengan Manchester City yang jumpa Bayern Munich. Kemudian, Inter Milan dihadang Benfica selagi AC Milan berhadapan dengan Napoli.
Hasil Drawing Perempatfinal Liga Champions 2022-2023
Real Madrid vs Chelsea
Inter Milan vs Benfica
Manchester City vs Bayern Munich
AC Milan vs Napoli
(Reinaldy Darius)