KELUH kesah Alisson Becker usai Liverpool dipermalukan Wolverhampton Wanderers 0-3. Sang penjaga gawang asal Brasil mengakui bahwa The Reds โ julukan Liverpool โ mempersulit diri sendiri dengan melakukan kesalahan di awal laga.
Liverpool tidak berkutik sama sekali dalam lawatan ke Molineux pada laga lanjutan Liga Inggris 2022-2023. Wolves sukses memberondong gawang Liverpool dalam tiga kali kesempatan berkat gol bunuh diri Joel Matip, kemudian masing-masing satu gol oleh Craig Dawson dan Ruben Neves.
Dengan hasil minor ini, Liverpool tertahan di peringkat ke-10 klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023 dengan catatan 29 poin. Di sisi lain, Wolves berada di urutan ke-15 dengan catatan 20 poin.
Seusai pertandingan, Alisson Becker berkeluh kesah dengan penampilan Liverpool yang buruk. Dia mengakui bahwa blunder di awal laga perlu dibayar mahal oleh Liverpool.
"Terkadang dalam sepakbola Anda membuat kesalahan dan Anda dihukum. Kami melakukannya berulang kali. Dua kesalahan, dua gol di awal pertandingan. Kami mempersulit diri kami sendiri," kata Alisson dilansir dari BBC Sports, Minggu (5/2/2023).
Follow Berita Okezone di Google News