BANDUNG – Dalam tenggat waktu bursa transfer tengah musim Liga 1 2022-2023, Persib Bandung masih berhasil menambah amunisi baru. Tepatnya Persib resmi merekrut Mario Fabio Londok, yang nantinya akan memperkuat barisan kiper Maung Bandung.
Persib Bandung mengakhiri bursa transfer musim ini dengan merekrut Mario dari Persipura Jayapura. Penjaga gawang berusia 25 tahun tersebut diplot sebagai pelapis sektor kiper yang disebut rawan cedera.
“Persib menutup jendela transfer pemain putaran kedua Liga 1 2022-2023 dengan mendatangkan penjaga gawang Persipura Jayapura, Mario Fabio Londok dengan durasi kontrak dua tahun,” tulis keterangan resmi Persib Bandung, dikutip pada Selasa (31/1/2023).

“Penjaga gawang kelahiran Kotamobagu, 14 November 1997 itu direkrut karena pelatih kiper Luizinho Passos masih melihat adanya kerawanan cedera di posisi tersebut,” sambung keterangan itu.
Dengan demikian, Mario akan menjadi kiper kelima yang dimiliki Maung Bandung. Sebelumnya, Persib sudah mempunyai sosok Teja Paku Alam, Fitrul Rustapa, Reky Rahayu, dan Made Wirawan di bawah mistar. Namun, empat penjaga gawang tersebut rawan absen karena cedera.
Selain alasan tersebut, Luizinho Passos selaku pelatih kiper menginginkan adanya persaingan lebih di bawah mistar. Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono mengakui rekrutan anyar ini memang berdasarkan dari saran Passos.
Follow Berita Okezone di Google News