1. Toru Oniki
Terakhir, ada Toru Oniki. Pelatih yang satu ini tak kalah berpengalam dibanding 4 juru taktik sebelumnya. Tangan dinginnya bahkan membuat megabintang Timnas Thailand, Chanathip Songkrasin, tampil menggila hingga mengukir karier gemilang.
Ya, Toru Oniki kini berstatus juru taktik Kawasaki Frontale, tim yang dibela oleh Chanathip Songkrasin. Dia pun sukses membawa Kawasaki Frontale berjaya dengan merebut empat trofi Liga Jepang pada 2017, 2018, 2020 dan 2021.
Tak hanya membuat tim menjadi tangguh, Toru Oniki juga mampu menyulap pemainnya menjadi luar biasa. Salah satunya ada Chanathip Songkrasin yang bahkan sampai dijuluki Lionel Messi-nya Thailand karena bakatnya yang luar biasa.
(Djanti Virantika)