Namun, umpan Kittipong Phoothawchuek justru berhasil direbut Witan Sulaeman. Setelah merebut si kulit bulat, Witan Sulaeman langsung berlari ke gawang yang sudah kosong.
Sayangnya, tembakan Witan Sulaeman membentur tiang gawang. Alhasil, Timnas Indonesia gagal mencetak gol pertama di laga ini. Shin Tae-yong yang berdiri di pinggir di lapangan pun tertuduk lemas. Harapannya di babak kedua, Timnas Indonesia sanggup bangkit dan memenangkan pertandingan.
(Ramdani Bur)