BIKIN resah Lionel Messi dkk setelah Argentina juara Piala Dunia 2022, Salt Bae diperiksa FIFA. Chef ternama Nusret Gokce alias Salt Bae tiba-tiba masuk ke lapangan Stadion Lusail dan membuat resah para pemain Argentina.
La Albiceleste – julukan Timnas Argentina – dilanda kebahagiaan luar biasa usai mengalahkan Prancis lewat adu penalti dengan skor 4-2 pada Senin 19 Desember 2022 dini hari WIB. Pertandingan yang digelar di Stadion Lusail itu harus diakhiri lewat tos-tosan setelah skor 3-3 menutup laga selama 120 menit.

Argentina sangat merindukan gelar juara ini, yang sudah 36 tahun tidak pernah mengunjungi mereka. Alhasil, keberhasilan Lionel Messi dan kolega membuat situasi di Stadion Lusail agak tak terkendali.
Dalam euforia tersebut, nyatanya ada seorang chef selebritas, Salt Bae, yang menyusup lapangan. Sayangnya, aksinya malah meresahkan karena dia berulang kali mencoba untuk memegang trofi selagi Lionel Messi dibuat tidak nyaman karena tangannya ditarik.
Aksi Salt Bae pun disorot di media sosial. Para penggemar sepakbola di seluruh dunia menutut penjelasan dari FIFA tentang bagaimana mungkin Nusret bisa masuk ke lapangan dan bertindak sesuka hati kepada para pemain Timnas Argentina.
Dalam pernyataan resminya, FIFA mengaku akan melakukan pemeriksaan. Mereka tidak menyebut nama Nusret secara eksplisit, namun berjanji untuk memeriksa sejumlah orang yang tiba-tiba dapat akses ke lapangan saat perayaan juara La Albiceleste.
“Setelah peninjauan ulang, FIFA akan memeriksa bagaimana sejumlah orang mendapatkan akses yang tidak semestinya di lapangan setelah pesta penutupan di Stadion Lusail pada 18 Desember. Tindakan internal yang pantas akan diambil,” demikian pernyataan dari Badan Sepakbola Dunia tersebut, dilansir dari The Guardian, Jumat (23/12/2022).