1. Giacomo Raspadori

Kehadiran Giacomo Raspadori di internal Napoli ternyata membawa perubahan besar. Penyerang muda Timnas Italia ini mampu mencetak 5 gol dan 2 assist dalam 5 pertandingan di Liga Champions 2022-2023 bersama Napoli.
Hasil tersebut sangat luar biasa, pasalnya Giacomo Raspadori sejatinya belum pernah bermain di UCL sebelumnya. Pemain pinjaman dari Sassuolo ini datang ke Napoli pada musim panas 2022 lalu dengan biaya 5 juta euro (Rp76 miliar).
(Hakiki Tertiari )