"Iqbal, banyak pemain lain yang bisa kita pasang, ada Andre, Femas, Afazriel. Jadi, saya pikir ga ada masalah," lanjut Bima Sakti.
Selain itu, Bima Sakti mengatakan dengan berbagai kondisi yang ada tim asuhannya siap melawan Malaysia dalam laga pamungkas Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2022. Lantaran, Timnas Indonesia U-17 sudah mengantongi kekuatan Malaysia
"Untuk melawan Malaysia, kami nilai semua pemain bagus. Kami sudah ambil video permainan mereka. Bukan hanya Kualifikasi Piala Asia U-17, tetapi juga sejak Piala AFF," katanya.
Sekadar menginformasikan, saat ini Timnas Indonesia U-17 menjadi pemuncak klasemen sementara Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Garuda Asia sukses mengantongi sembilan poin usai menang di tiga pertandingan sebelumnya menghadapi Guam, UEA, dan Palestina.
Arkhan Kaka dan kolega dijadwalkan bakal melakoni laga terakhir kontra Malaysia U-17 pada Minggu 9 Oktober 2022 pukul 20.00 di Stadion Pakansari, Bogo.
(Dimas Khaidar)