Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tahan Timnas Malaysia U-17 dengan Skor 1-1, Pelatih Guam: Target Kami Menang!

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Kamis, 06 Oktober 2022 |10:44 WIB
Tahan Timnas Malaysia U-17 dengan Skor 1-1, Pelatih Guam: Target Kami Menang!
Pelatih Timnas Guam U-17 (kiri), bangga bawa timnya tahan Timnas Malaysia U-17. (Foto: ANTARA/Michael Siahaan)
A
A
A

PELATIH Timnas Guam U-17, Samuel San Gil, mengaku tak kaget timnya sanggup menahan Timnas Malaysia U-17 dengan skor 1-1 di lanjutan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Samuel San Gil mengatakan, target Guam di semua pertandingan adalah memenangkan laga.

Hasil yang didapat Guam masuk kategori luar biasa. Sebab, Malaysia tampil tangguh di laga perdana mereka dengan menghajar Palestina 4-0. Di saat bersamaan, Guam dihajar UEA 0-9 dan dipermalukan Timnas Indonesia U-17 lewat skor 0-14.

Timnas Indonesia U-17 vs Guam

(Guam dihajar Timnas Indonesia U-17 dengan skor 14-0)

Karena itu, Samuel San Gil mengatakan sangat senang bisa meraih poin perdana di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Menurutnya, poin itu tercipta berkat jerih payah seluruh pemain di lapangan.

"Kami atur fokus setiap lima menit dan terus menciptakan peluang. Dan strategi itu berjalan. Pemain bermain dengan hati," kata Samuel San Gil dalam konferensi pers pascalaga, Rabu 5 Oktober 2022.

Seperti yang diutarakan di atas, di setiap laga Guam selalu memasang target tinggi. Tujuan target itu ditetapkan untuk memantik semangat bermain tim asuhannya.

"Hasil bagus untuk kami. Seperti saya bilang waktu lalu, tujuan kami pada setiap laga adalah untuk menang," ujar Samuel San Gil.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement