Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Bima Sakti Tebar Ancaman, Sebut Timnas Indonesia U-17 Siap Hajar Guam di Laga Perdana!

Andri Bagus Syaeful , Jurnalis-Jum'at, 30 September 2022 |17:45 WIB
Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Bima Sakti Tebar Ancaman, Sebut Timnas Indonesia U-17 Siap Hajar Guam di Laga Perdana!
Timnas Indonesia U-17 siap tebar ancaman kontra Guam di laga perdana (Foto: Instagram/PSSI)
A
A
A

JELANG Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Timnas Indonesia U-17 menebar ancaman dan mengatakan siap tampil menggila. Hal itu diungkapkan langsung oleh pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti dalam konferensi pers yang berlangsung hari ini, Jumat (30/9/2022) sore WIB.

Untuk diketahui, Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 bersama empat tim lainnya. Adapun dari empat tim itu adalah Guam, Malaysia, Palestina, dan Uni Emirat Arab.

 Timnas Indonesia U-17

Baca Juga:
baca_juga

Di pertandingan pertama, Timnas Indonesia U-17 bakal berjumpa Guam pada Senin, 3 Oktober 2022. Menghadapi Guam, Bima Sakti menyebutkan timnya sangat percaya diri.

Alih-alih drop lantaran menghadapi lawan kuat, Bima Sakti justru menebar ancaman. Ia yakin bahwa Timnas Indonesia U-17 siap menghajar Guam di laga perdana.

"Ini pengalaman pertama bagi kami. Kami juga tidak begitu mengerti (kekuatan lawan)," ucap Bima Sakti dalam konferensi pers, Jumat (30/9/2022).

BACA JUGA:Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Bima Sakti Tak Permasalahkan Jadwal Padat yang Dimiliki Timnas Indonesia U-17 

"Tiap pertandingan itu penting. Pasti kami harus memanfaatkan sebaik mungkin memenangkan pertandingan," tandas Bima Sakti.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement