Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Persib Bandung Bantai Barito Putera 5-2, Ini Klasemen Sementara Liga 1 2022-2023

Dimas Khaidar , Jurnalis-Jum'at, 16 September 2022 |17:50 WIB
Persib Bandung Bantai Barito Putera 5-2, Ini Klasemen Sementara Liga 1 2022-2023
David da Silva berselebrasi di laga Persib Bandung vs Barito Putera (Foto: Twitter/@Liga1Match)
A
A
A

PERSIB Bandung bantai Barito Putera 5-2, klasemen sementara Liga 1 2022-2023 akan dibahas pada artikel ini. Persib Bandung sukses melanjutkan tren positif mereka usai melibas Barito Putera dengan skor akhir 5-2.

Berlaga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, anak asuh Luis Milla tampil impresif dengan mendominasi jalannya pertandingan. Melihat statistik, Maung Bandung -julukan Persib Bandung- mencatatkan 66% penguasaan bola.

David da Silva

Sementara Barito Putera hanya mampu mencatatkan penguasaan bola sebesar 33%. Pada pertandingan ini, Persib Bandung langsung memimpin pada babak pertama atas Barito Putera dengan skor 4-0.

Keran gol Persib Bandung dibuka lewat David da Silva melalui sontekannya pada menit keempat. Sementara gol kedua dan ketiga Maung Bandung dicetak oleh Ciro Alves pada menit ke-31 dan 43.

BACA JUGA:3 Prestasi Gemilang Roger Federer yang Umumkan Pensiun, Nomor 1 Kaya Gelar Juara

Selanjutnya, gol keempat Persib Bandung dicetak jelang berakhirnya babak pertama melalui Nick Kuipers pada menit ke-45+2. Sejatinya Barito Putera sempat memperkecil ketertinggalan dengan mencetak dua gol.

Gol pertama Barito Putera dicetak Buyung Ismu Lessy pada menit ke-56 dan Kahar Musakkaar pada menit ke-60. Namun, perjuangan Barito Putera untuk melakukan comeback dikandaskan Henhen Herdiana usai menambah keunggulan Persib Bandung pada menit ke-68.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement