5 outfit keren ala Shin Tae-yong yang berani tampil beda menarik dikulik lebih dalam. Sebab, hal ini membuktikan, bahwa meski sibuk melatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong selalu menjaga penampilannya agar tetap kece dan tampil beda.
Ya, Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong, sangat berjasa memajukan sepakbola Indonesia di kancah dunia. Bahkan, lewat tangan dingin Shin Tae-yong, Timnas Indonesia bisa menembus putaran final Piala Asia 2023.
BACA JUGA: Lebih Hebat ketimbang Shin Tae-yong, Bima Sakti Bawa Timnas Indonesia U-16 Bantai Vietnam?
Walau sibuk dalam dunia kepelatihan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tetap menjaga penampilannya supaya tetap kece dan tampil beda. Mulai dari kaus oblong hingga balutan jas, menjadi ciri khas tersendiri bagi Shin Tae-yong.
Walau terkesan simpel dan sederhana, outfit Shin Tae-yong tidak mengurangi paras profesionalnya sebagai pelatih. Kali ini, Okezone akan mengulas 5 outfit keren ala Shin Tae-yong yang berani tampil beda.
Berikut 5 Outfit Shin Tae-yong yang Berani Tampil Beda
5. Kemeja Putih dengan Kerah Terbuka
Pada postingan terbarunya, Shin Tae-yong terlihat mengenakan kemeja berwana putih dengan kerah terbuka. Terlihat pada foto yang diunggahnya pada 2 Agustus 2022 itu, ia berfoto bersama anak sulungnya yang bernama Shin Jae-Won dan pemain favoritnya Lee Seungwoo.
4. Mengenakan Kaus Hitam Polos
Terlihat juga pada akun Instagram Shin Tae-yong, dia hanya mengenakan kaus hitam polos dan berswafoto dengan anak lelaki keduanya. Pada foto tersebut, Shin Tae-yong tampak sangat santai, tidak seperti pembawaanya yang serius saat berada di lapangan.