JADWAL siaran langsung antara Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 vs Filipina U-16 di Piala AFF U-16 2022 dapat Anda ketahui di artikel ini. Kedua tim tersebut seperti yang diketahui akan saling berjumpa di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Minggu 31 Juli 2022 pukul 20.00 WIB.
Tergabung di Grup A, Timnas Indonesia U-16 sejatinya memiliki lawan-lawan yang tidak mudah. Sebut saja seperti Vietnam, Singapura, dan tentunya Filipina.
Dalam laga pertamanya, Filipina dipastikan akan menjadi lawan untuk para skuad berjuluk Garuda Asia tersebut. Tentunya Timnas Indonesia U-16 mengincar kemenangan di laga tersebut untuk membuka asa lolos ke semifinal.

Sebab seperti yang diketahui, hanya juara grup dan runner-up terbaik dari tiga grup saja yang berhak lolos ke babak semifinal Piala AFF U-16 2022. Untuk itulah Timnas Indonesia U-16 wajib menang kontra Filipina untuk bisa mengamankan posisi pertama.
Tentunya Timnas Indonesia U-16 memiliki modal yang baik untuk bisa mewujudkan target kemenangan atas Filipina tersebut. Dimulai dari matangnya persiapan setelah sang pelatih, Bima Sakti, melakukan pemusatan latihan (TC) yang cukup intensif hingga status sebagai tim tuan rumah.
Ya, Indonesia lagi-lagi dipercaya untuk menjadi tuan rumah ajang Piala AFF kelompok umur. Jika sebelumnya Piala AFF U-19 fokus di Jakarta-Bekasi, kini Piala AFF U-16 2022 dilangsungkan di Sleman dan Bantul.
Follow Berita Okezone di Google News