Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Piala AFF U-19 2022: Hokky Charaka 4 Gol, Timnas Indonesia U-19 Unggul Jauh 7-0 atas Brunei Darussalam

Ramdani Bur , Jurnalis-Senin, 04 Juli 2022 |21:38 WIB
Piala AFF U-19 2022: Hokky Charaka 4 Gol, Timnas Indonesia U-19 Unggul Jauh 7-0 atas Brunei Darussalam
Hokky Charaka cetak 4 gol dan bantu Timnas Indonesia U-19 unggul 7-0 atas Brunei. (Foto: Aldi Chandra/MPI)
A
A
A

HOKKY Charaka menjadi bintang Timnas Indonesia U-19, setidaknya hingga menit 80 laga kontra Brunei Darussalam di matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022, Senin (4/7/2022) malam WIB.

Penyerang jebolan Garuda Select itu tercatat mengemas empat gol di laga ini. Sebut saja pada menit 2, 15, 19 dan 45+2.

Timnas Indonesia U-19

Baca Juga:
baca_juga

Sementara itu, tiga gol lainnya dilesakkan Ronaldo Kwateh pada menit 12, Arkhan Fikri (20’) dan Nico (61’). Jika skor ini bertahan hingga laga usai, Timnas Indonesia U-19 bakal melesat ke posisi dua klasemen Grup A Piala AFF U-19 2022.

Timnas Indonesia U-19 mengoleksi empat angka, sama persis dengan Vietnam di posisi tiga. Sementara itu, Thailand berada di puncak dengan koleksi enam angka.

Selanjutnya, skuad Garuda Nusantara bakal menghadapi Thailand. Laga berlangsung pada Rabu, 18 Juli 2022 pukul 20.00 WIB.

Berikut Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Brunei Darussalam U-19:

Timnas Indonesia U-19: Cahya Supriadi; Ahmad Rusadi, Kakang Rudianto, Marcell Januar Putra, Mikael Alfredo Tata; Arkhan Fikri, Marselino Ferdinan, Dimas Juliono Pamungkas, Muhammad Rafli Asrul; Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Timnas Brunei Darussalam U-19: Mohd Danish Aiman; Muhammad Ammar Rawi, Maverick Lim Soon Heng, Hirman Haji, Md Syaherrul Affendy; Muhd Danisyh Syarlee, Eddy Shahrol, Idzzaham Aleshahmezan, Hakeme Yazid, Muhd Ali Munawwar; Bazli Aminuddin.elatih: Faizalani Abd Ghani.

(Ramdani Bur)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement