"Saya cukup tenang, orang-orang yang bekerja dengan saya sedang mengurus semuanya," kata Dybala, dilansir dari Metro, Jumat (3/6/2022).
Pemain berusia 28 tahun itu pun mengaku masih nyaman bermain di Liga Italia. Namun, Dybala tidak menutup kemungkinan untuk melanjutkan karier di Liga Inggris.

"Di (Liga) Italia, saya sangat nyaman. Saya masih ingin tahu liga lain seperti Liga Inggris, tapi saya senang di Italia," jelasnya.
Kini, semakin menarik menantikan ke mana Dybala akhirnya akan berlabuh. Mungkinkan musim depan, dirinya akan bermain di Liga Inggris?
(Djanti Virantika)