3. Ahmad Afrid Rizal
Di urutan ketiga, ada nama Ahmad Afrid Rizal. Dia juga kena hukum Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-19 hendak pergi pemusatan latihan ke Kroasia pada medio Agustus 2020.
Penyebabnya, Ahmad Afrid Rizal telat ke lokasi berkumpul lantaran ketiduran di kamar hotel. Bagi Shin Tae-yong, hal ini cukup fatal karena membuktikan tidak memiliki waktu istirahat yang cukup.
2. Nurhidayat Haji Haris

Lalu, ada Nurhidayat Haji Haris. Dia juga pernah kena hukum oleh Shin Tae-yong. Penyebabnya, Nurhidayat Haji Haris melakukan tindakan indisipliner.
Hal ini terjadi kala Nurhidayat sedang menjalani pemusatan latihan Timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab, pada Juni 2021. Alhasil, Shin Tae-yong memulangkannya ke Indonesia.