5 pesepakbola beragama Islam yang punya penghasilan paling tinggi menarik dikulik. Sebab, sejumlah pesepakbola Muslim berhasil mengukir prestasi manis sehingga mendapat bayaran selangit dari kariernya sebagai pesepakbola.
Ya, ada banyak pesepakbola beragama Islam yang berhasil mengukir karier manis. Mereka membela bannyak klub elite di Eropa dan bahkan sukses merengkuh beragam gelar juara bergengsi.
BACA JUGA: 6 Pesepakbola Muslim yang Jalani Puasa di Laga Real Madrid vs Chelsea, Nomor 1 Jadi Penentu
Siapa saja pesepakbola tersebut? Berikut 5 pesepakbola beragama Islam yang punya penghasilan paling tinggi.
BACA JUGA: 5 Pemain Keturunan Indonesia yang Beragama Islam, Nomor 1 Cetak Rekor di Liga Champions
5. Ousmane Dembele
Salah satu pesepakbola beragama Islam yang punya penghasilan paling tinggi ialah Ousmane Dembele. Pemain yang membela Barcelona ini mengantongi penghasilan sebesar USD15 juta atau sekira Rp215,4 miliar per tahun.
Namun, masa depan Ousmane Dembele dalam kariernya di Barcelona tengah diterpa rumor kurang sedap. Sebab, jelang berakhirnya kontraknya di Barcelona, dia belum juga meneken kontrak baru.
4. Marouane Fellaini
Kemudian, ada nama Marouane Fellaini. Pesepakbola asal Belgia ini sukses mengukir karier ciamik sehingga pernah membela sejumlah klub elite di Eropa. Salah satunya adalah Manchester United.
Namun kini, Fellaini membela klub asal China, Shandong Taishan. Di sana, Marrouane Fellaini mendapat bayaran selangit. Pesepakbola Muslim ini mempunyai penghasilan sebesar USD12,5 juta atau sekira 179 miliar per tahun.