Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Persiapan Hadapi Liga 1 Musim Depan, Persita Tangerang Bakal Segera Umumkan Pelatih Baru

Cikal Bintang , Jurnalis-Jum'at, 15 April 2022 |15:25 WIB
Persiapan Hadapi Liga 1 Musim Depan, Persita Tangerang Bakal Segera Umumkan Pelatih Baru
Persita Tangerang akan segera umumkan pelatih baru. (Foto: Instagram/persita.official)
A
A
A

TANGERANG – Sampai saat ini Persita Tangerang belum juga mengumumkan siapa pelatih yang akan memimpin skuad mereka di Liga 1 2022-2023. Untuk menjawab itu semua, Manajer Persita, I Nyoman Suryanthara pun berjanji bahwa pengumuman pelatih baru akan segera diumumkan pada pekan depan.

Sebagaimana diketahui, Widodo C Putro genap sembilan hari meninggalkan kursi kepelatihan Persita. Meski begitu, belum ada tanda-tanda pelatih baru yang akan mengawal Pendekar Cisadane di musim 2022-2023.

Menanggapi hal tersebut, Surya mengatakan belum bisa memberikan jawaban secara rinci untuk pelatih baru. Kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Jumat (15/4/2022), Surya mengatakan kepastian pelatih baru akan diumumkan pada pekan depan.

Aksi Persita Tangerang vs Persipura Jayapura

“Kepastian Pelatih kepala Persita kita akan umumkan secara resmi minggu depan,” kata Surya kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Jumat (15/4/2022).

Tentu saja, kabar ini bisa menjadi angin segar mengingat para pendukung tengah menunggu kepastian pelatih baru. Saat ini, Pendekar Cisadane kencang dikaitkan dengan Alfredo Vera (Pelatih Persipura Jayapura).

Pelatih asal Argentina itu dikabarkan ingin meninggalkan Persipura yang tenggelam ke Liga 2. Namun, ketika disinggung soal kandidat pelatih baru, Surya menegaskan nama yang akan diumumkan merupakan hasil dari penyaringan.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement