Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Pelatih Timnas Brasil Beberkan Kondisi Neymar yang Kini Kacau di PSG

Tino Satrio , Jurnalis-Kamis, 24 Maret 2022 |12:33 WIB
Pelatih Timnas Brasil Beberkan Kondisi Neymar yang Kini Kacau di PSG
Neymar Jr kala membela PSG. (Foto: Reuters)
A
A
A

MARACANA - Pelatih Timnas Brasil, Tite, blak-blakan soal kondisi Neymar Jr bersama Paris Saint-Germain (PSG). Dia membenarkan Neymar Jr sedang dalam kondisi yang kacau saat ini.

Ya, Neymar memang sedang diisukan kabar tak sedap. Mulai dari jarang datang latihan bersama PSG, namun sekalinya datang dalam kondisi setengah mabuk, hingga hal-hal negatif lainnya.

Neymar Jr

Kondisi yang kacau itu pun dibenarkan oleh Tite. Namun, kondisi tersebut tak mengganggu kepercayaannya terhadap sang bintang. Mantan andalan Barcelona itu akan tetap diandalkan saat Brasil menghadapi Cile dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Jumat 25 Maret 2022.

BACA JUGA: 5 Calon Pengganti Neymar Jr di PSG, Nomor 1 Eks Anak Didik Shin Tae-yong

"Kami memiliki kekhawatiran umum, tetapi ada hal-hal yang sangat intim, di dalam ruang ganti, sesuatu yang khusus," kata Tite tentang kondisi Neymar, dikutip dari Mundo Deportivo, Kamis (24/3/2022).

BACA JUGA: PSG Mulai Lirik-Lirik Ousmane Dembele, Jordi Alba Desak Barcelona Segera Beri Kontrak Baru

"Realitas klub adalah satu dan tim nasional berbeda," sambungnya dengan singkat.

Bagi Tite, dirinya harus melindungi privasi sang pemain. Ia pun akan marah jika ada seseorang yang membocorkan kekacauannya kepada publik. Sebagai pelatih, prinsip itulah yang masih dipegangnya.

Juru taktik berusia 60 tahun itu pun sangat mempercayai bahwa Neymar adalah pemain yang profesional. Apa pun masalah yang menimpanya, ia yakin bahwa sang pemain akan tetap tampil di atas lapangan dengan sepenuh hatinya, apalagi untuk membela negaranya.

Pasalnya, Neymar dinilai sudah terbiasa dengan berita buruk seperti itu. Tekanan yang didapatnya terlihat sangat sepele. Tite pun menyebut kapten Negeri Samba sudah terbiasa bermain di bawah tekanan yang saat ini dia alami.

Neymar Jr

"Neymar sudah terbiasa bermain di bawah tekanan. Kami sudah memiliki tekanan yang menjadi milik kami. dan kami tidak akan membawa tekanan dari orang lain," ungkapnya.

Sekadar informasi, kekacauan Neymar disebut buntut akibat kekalahan Les Parisien -julukan PSG- di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022, pada 16 Maret. Kekalahannya itu membuat ambisinya merebut piala berkuping besar sirna.

(Rivan Nasri Rachman)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement