Padahal, sebelumnya pemain 37 tahun itu baru saja mencetak hattrick saat Manchester United menang 3-2 atas Tottenham Hotspur di Liga Inggris 2021-2022. Meski kembali gagal menjadi juara di Liga Champions kali ini, pelatih Man United, Ralf Rangnick, telah memasang target selanjutnya.

The Red Devils diharapkan kembali menunjukan kemampuannya untuk menembus empat besar Liga Inggris musim ini. Hal itu supaya Manchester United dapat kembali bersaing di Liga Champions musim depan.
Saat ini, Manchester United berada di urutan kelima klasemen Liga Inggris 2021-2022 dengan 50 poin. Manchester United terpaut satu angka dari Arsenal di tempat keempat, atau batas akhir tim yang lolos ke Liga Champions musim depan.
Namun, Manchester United masih harus berusaha keras untuk finis empat besar di Liga Inggris 2021-2022. Sebab, Arsenal memiliki tiga pertandingan lebih sedikit ketimbang Manchester United.
(Ramdani Bur)