TIM Nasional (Timnas) Indonesia akan bertemu Malaysia di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2020 pada Minggu, 19 Desember 2021 pukul 19.00 WIB. Jika tak ada aral melintang, laga ini kemungkinan besar mempertemukan dua pemain yang pernah mentas di Liga Champions. Siapa mereka?
Baik Timnas Indonesia dan Timnas Malaysia kemungkinan sama-sama memiliki perwakilan. Di kubu Timnas Indonesia ada Kevin Diks yang berdarah Indonesia-Belanda.

(Kevin Diks pernah tampil di Liga Champions pada 2017-2018)
Benar, Kevin Diks masih dalam proses peralihan kewarganegaraan dari Belanda ke Indonesia. Namun, berkat dukungan berbagai pihak, peluang Kevin Diks membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 masih terbuka.
Sekadar informasi, Kevin Diks pernah tampil di Liga Champions 2017-2018 ketika memperkuat Feyenoord Rotterdam. Ia turun dalam tiga dari enam laga yang dijalani Feyenoord Rotterdam di Fase Grup F Liga Champions 2017-2018.
Mentas sebagai fullback kanan, Kevin Diks menjadi saksi tiga kekalahan yang dialami Feyenoord. Sebut saja 1-3 dari Napoli dan Shakhtar Donetsk, serta tumbang 0-1 dari Manchester City.
Bagaimana dengan Malaysia? Malaysia memiliki pemain bernama Dion Cools yang memiliki darah Malaysia-Belgia Saat ini, Dion Cools mentas di Liga Denmark bersama FC Midtjylland.
Bicara pengalaman tampil di Liga Champions, Dion Cools mengungguli Kevin Diks. Total ia turun dalam sembilan pertandingan Liga Champions bersama dua klub berbeda, Club Brugge dan FC Midtjylland.

(Dion Cools (kanan) sembilan kali tampil di Liga Champions)
Aksi terbaru Dion Cools tercipta musim lalu bersama FC Midtjylland. Ia turun tiga kali saat FC Midtjylland tumbang 1-2 dan 1-3 dari Ajax Amsterdam, serta ketika sang klub menahan Liverpool 1-1.
Menilik fakta di atas, uniknya baik Kevin Diks dan Dion Cools sama-sama beroperasi sebagai fullback kanan. Jadi, siapa yang bakal berjaya?
Bukan tak mungkin, laga Timnas Indonesia vs Malaysia menjadi pertandingan hidup mati bagi kedua hitam. Keduanya tergabung di Grup B Piala AFF 2020 bersama Vietnam, Kamboja dan Laos. Hanya juara dan runner-up grup yang lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
(Ramdani Bur)